KOTA BEKASI – Ramadhan telah tiba, hal ini di manfaatkan warga Komplek Sapta Taruna III, Bojong, Rawalumbu, Kota Bekasi, mencoba mencari uang tambahan dengan cara berjualan.
Jenis-jenis dagangan yang dijual, mulai dari gorengan, Lontong, buah kurma sampai Bubur Sumsum, juga tersedia dengan harga yang berfariasi.
Murti (44) salah satu pedagang mengaku, dari hari pertama puasa dirinya menjual berbagai jenis jajanan takjil untuk berbuka puasa.
Farian harga dan menunya pun bermaca-macam, seperti halnya jajanan gorengan dan lontong, ia jual sebesar 2.000 sampai 2.500 persatuannya.
“Alhamdulillah, dagangan juga laku terjual, walaupun ada beberapa yang tidak terjual, namun kami sangat bersyukur, bisa mencukupi kebutuhan sehari-hari,” ungkapnya.
Di tempat yang sama, Nunur (42) mengaku, seperti pada tahun-tahun sebelumnya, ramadhan kali ini ia memilih untuk menjual jajanan seperti halnya kurma, kalipap, bubur sumsum dan lain sebagainya.
Harganyapun bersfariasi, mulai dari 4.000 sampai dengan 12.000 rupiah, para pemburu takjil juga bisa mendapatkan makanan sesuai selera tanpa harus menguras kantong.
“Kalau bulan puasa seperti ini, mulai dari sore sampai menjelang buka puasa, orang-orang pada rame cari takjil dan makanan. Jadi, Alhamdulillah rame,” tandasnya. (Lenard)