KOTA BEKASI – Untuk memberikan kemudahan pelayanan kepada masyarakat, BPJS Kota Bekasi melaksanakan kegiatan pelayanan Mobile BPJS Keliling di Kantor Kelurahan Jatibening Baru, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi, Kamis (1/2/2024).
Yoga, petugas Pelayanan Mobile BPJS Kota Bekasi mengatakan, kegiatan BPJS keliling ini, bertujuan untuk memudahkan warga, yang akan mendaftarkan diri menjadi peserta BPJS Kesehatan dari kelas 1, 2 dan 3.
“Kegiatan pelayanan ini, khusus untuk BPJS mandiri atau berbayar, untuk kelas satu 150 ribu perbulan, untuk kelas dua 100 ribu per bulan, untuk kelas tiga 35 ribu perbulan,” paparnya kepada Fakta Hukum, Kamis (01/02/2024).

Kegiatan Mobile BPJS keliling ini, lanjutnya, akan keliling dibeberapa Kelurahan se Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi.
“Kegiatan BPJS Mobile ini, akan dilaksanakan 4 kali kegiatan di Bulan Februari 2024, nantinya akan keliling di beberapa kelurahan yang ada di Kecamatan Pondok Gede,” paparnya.
Lukman (35) warga Jatikramat, Kecamatan Jati Asih, rela mendatangi pelayanan BPJS keliling di Jatibening, untuk mendapatkan pelayanan Mobile BPJS itu.
“Saya warga Jatikramat, sangat terbantu dengan adanya pelayanan kesehatan Mobile BPJS keliling yang diadakan di halaman kantor Kelurahan Jatibening Baru, disini saya melakukan proses pembuatan BPJS keluarga saya,” pungkasnya.

Lurah Jatibenig Baru, Badru Tama, melalui Syahrul, Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial (Kasi Kesos) mengatakan, dengan adanya mobile BPJS Keliling ini, sangat membantu warga dan memudahkan untuk mendapatkan pelayanan BPJS Kesehatan.
“Kami dari pihak Kelurahan sangat mendukung sekali dengan adanya Mobile BPJS Keliling, semoga bisa bermanfaat untuk warga yang berada di Kelurahan Jatibening Baru dan Sekitarnya,” harapnya.
Dalam kegiatan itu, tampak hadir Lurah Jatibening Badru Tama, Camat Pondok Gede Zaenal Abidin Syah dan Ketua RW 03 Abdul Rohman. (nikko/endy)