Sembilan Pejabat Muara Enim Ikuti Seleksi Sekda

IMG_20220305_140116

Muara Enim – Sebanyak sembilan orang Pejabat Eselon II dilingkup Pemerintah Kabupaten Muara Enim mengikuti assesment seleksi terbuka Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (JPT) Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Muara Enim, di Mapolda Sumatera Selatan, Selasa (1/3/2022).

Secara umum tidak ada yang istimewa dari proses seleksi, karena sudah lebih dari satu tahun jabatan Sekda Muara Enim dipegang oleh Penjabat Sementara. Namun secara khusus pejabat yang nantinya terpilih menjadi Sekda akan memegang tampuk sebagai Penjabat Bupati Muara Enim.

Sebagaimana diketahui Jabatan Bupati Muara Enim saat ini diisi mantan Sekretaris Daerah provinsi yang ditunjuk Gubernur Sumatera Selatan. Hal itu terjadi lantaran Bupati dan wakil bupati definitif Muara Enim terseret kasus korupsi. Sedangkan Penjabat Bupati H. Nasrun Umar akan memasuki purna tugas akhir April.

Tekait hal tersebut, masyarakat Muara Enim memiliki ekspektasi yang tinggi terhadap proses terpilihnya Sekda. Salah satunya muncul dari aktivis kabupaten Muara Enim, Awi yang turut berperan mendorong percepatan lelang jabatan Sekda.

Ia berpendapat peserta yang mendaftar adalah putra-putra terbaik kabupaten Muara Enim yang telah menjabat di Kabupaten Muara Enim selama lebih dari sepuluh tahun.

“Saya bersyukur Pemda Muara Enim telah memulai proses seleksi Jabatan Sekretaris Daerah Kabupaten Muara Enim. Seperti yang menjadi keinginan kawan-kawan serta sebagian besar masyakarat, jabatan Sekda dari pejabat yang ada di Muara Enim sudah terealisasi dengan tidak adanya pejabat luar Muara Enim yang mendaftar,” kata Bung Awi sapaan akrabnya lewat whatsApp.

Ia berharap, siapapun nantinya yang terpilih pastilah pejabat yang mempunyai integritas untuk ikut berperan dalam memajukan kabupaten Muara Enim

Awi berkeyakinan bahwa panitia seleksi (Pansel) akan bertindak secara profesional dalam menyeleksi para calon. Jauh dari kepentingan pribadi dan golongan tapi semata-mata demi kemajuan kabupaten Muara Enim.

“Kami tidak meragukan integritas Pansel. Siapapun yang terpilih nantinya adalah orang yang yang memang sangat dibutuhkan membangun Kabupaten ini,” tandasnya.

Terpisah, mantan Sekda Kabupaten Muara Enim, Taufikurahman berkeyakinan jika Pansel akan bertindak profesional dalam memilih calon Sekda Muara Enim. Mengingat anggota Pansel itu, merupakan orang pilihan yang telah melalui seleksi ketat.

“Saya yakin Pansel akan berkerja secara objektif dan profesional, karena mereka orang-orang yang berkapasitas dan berintegritas untuk menilai calon Sekda Muara Enim,” sebutnya.

Sementara, Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Harson Sunardi, S.A.P., M.Si., menyatakan, ada sembilan Pejabat Eselon II di Kabupaten Muara Enim yang mendaftar dan telah menjalani assesment di Polda Sumatera Selatan tanggal 1 dan 2 Maret 2022.

Adapun kesembilan orang itu, yakni, Kepala Dinas Sosial, Drs. Bhakti M.Si., Asisten I sekaligus Pj. Sekda, Drs. Emran Tabrani M.Si., Kepala Dinas Pemadam Kebakaran, Ir .Yulius M.Si., Kepala Dinas PP dan KB, H. Rinaldo S.STP., M.Si., dan Kepala DPMPTSP, H.Shofyan Aripanca S.Kom., M.Si.

“Sembilan orang tersebut telah menjalani assesment di Mapolda Sumatera Selatan tanggal 1 dan 2 Maret 2022 lalu dan akan diumumkan pada tanggal 9 Maret ini,” tukasnya. (esde71).

Komentar

Komentar

Mohon maaf, komentar belum tersedia

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Search