KOTA BEKASI – Menghadiri acara silaturahmi ramah tamah dan halalbihalal, di Jalan Merbau no 154, RT15, RW 05, Taman Batako, Kelurahan Jatibening Baru, Kecamatan Pondok Gede Bekasi, Sabtu (4/5/2024).
Badru Tamam SE Lurah Jatibening Baru mengatakan, acara ini dihadiri oleh ketua RT, RW, Sekelurahan Jatibening Baru, yang dilaksanakan dalam rangka menjaga kekompakan agar dapat membangun wilayah lebih baik lagi.
“Acara halalbihalal ini, di hadiri segenap Ketua RT, RW Sekelurahan Jatibening Baru, dan pengurus Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK), serta Lembaga Pemberdaya Masyarakat (LPM),” ucap Badru Kepada Fakta Hukum.

Dalam kegiatan tersebut, dihimbau agar ketua RT, RW dapat melakukan kegiatan bersih lingkungan dengan upaya pencegahan Demam Berdarah (DBD), dan melakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN).
“Tujuannya, agar selalu bersinergi dengan Kelurahan, menjaga serta kompak dalam membangun wilayah lebih baik lagi,” lanjutnya.
Badru Tamam SE berharap, dalam giat silaturahmi ini demi menjaga kekompakan antara pengurus Kelurahan beserta jajarannya, dengan para Ketua RT, RW Sekelurahan Jatibening Baru, agar selalu kompak dalam membangun wilayah.
“Saya berharap dan berterimakasih Kepada Seluruh Jajaran pengurus Ketua RT, RW, Kader PKK, posyandu, agar selalu kompak dan bersinergi dalam membangun wilayah,” pungkasnya. (Nikko)