Thursday, 19 September 2024

Search
Close this search box.

Delapan Pejabat Eselon II Kota Pagar Alam Menempati Posisi Baru

IMG_20230102_152016

PAGAR ALAM – Diawal tahun 2023 Pemerintah Kota Pagar Alam melakukan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan, pejabat Eselon II sebanyak Delapan orang dilingkungan Pemerintah Kota Pagar Alam.

Dari Delapan orang yang mendapat kesempatan untuk dilantik dan diambil sumpahnya oleh Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni salah satunya adalah:

Reni Marnilam sebelumnya menjabat Kepala Bagian Ekonomi dan Pembangunan (Ekobang) dilantik sebagai Kepala Dinas Komunikasi dan Informasi (Diskominfo).

Suterismawati yang sebelumnya menjabat Camat Dempo Selatan dilantik sebagai Kepala Dinas Pertanian.

Hermansyah yang sebelumnya merupakan pegawai Pemkot Palembang, dilantik sebagai Kepala Dinas Perindustrian Perdagangan Koperasi Usaha Kecil Menengah (Disperindagkop).

Sedangkan yang sebelumnya menjabat sebagai pelaksana tugas (Plt) dan kemudian dikukuhkan menjadi defenitif yakni, Ade Kurniawan sebagai Kepala Badan Keuangan Daerah (BKD).

Advertisement
Majalah

Selain itu, Supriadi sebagai Inspektur pada Inspektorat, David Kenedi Kepala Dinas Perkimtan dan Deki Aprizal Pada Dinas Lingkungan Hidup (DLH).

Sementara Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni dalam sambutanya mengatakan, sebagai pejabat tentunya akan dimintai pertanggungjawaban, entah itu kinerja maupun penyerapan anggaran.

Memasuki awal tahun 2023 ini setiap OPD dimintai untuk menandatangani perjanjian kinerja yang nantinya akan diikuti oleh staf disetiap OPD masing-masing.

“Selamat bertugas di lingkungan kerja masing-masing,” ungkap walikota.
(Alian Kardi)

Advertisement
Majalah

Komentar

Komentar

Mohon maaf, komentar belum tersedia

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Search