KOTA BEKASI — PLN UP3 Bekasi menurunkan tim siaga kelistrikan guna memastikan pasokan listrik aman dan andal selama gelaran Pagelaran Seni yang berlangsung di Alun-Alun M Hasibuan, Kota Bekasi, Sabtu (28/6/2025).
Acara ini merupakan bagian dari program Pemerintah Provinsi Jawa Barat bertajuk “Abdi Nagri Nganjang Ka Warga” yang digelar secara bergilir di seluruh kota/kabupaten di Jawa Barat.
Pagelaran seni tersebut turut dihadiri oleh Gubernur Jawa Barat, Dedi Mulyadi (KDM), yang secara langsung menyapa warga dan memberikan sambutan dalam suasana kebersamaan yang hangat meskipun diguyur hujan.
Manager PLN UP3 Bekasi, Donna Sinatra, menyampaikan bahwa pihaknya telah menyiagakan personel dan peralatan teknis untuk menjamin keandalan pasokan listrik sepanjang kegiatan berlangsung.
“PLN UP3 Bekasi siap mendukung penuh setiap program pemerintah yang memberikan manfaat langsung kepada masyarakat. Tim teknik kami telah bersiaga di lokasi untuk melakukan pengecekan instalasi, pengamanan jaringan, dan memastikan tidak ada gangguan suplai listrik. Ini merupakan wujud nyata komitmen PLN dalam mendukung kegiatan kemasyarakatan,” ujar Donna.
Sementara itu, General Manager PLN UID Jawa Barat, Tonny Bellamy, menyampaikan apresiasinya atas kesiapsiagaan PLN UP3 Bekasi dalam mengawal kelancaran acara.
“PLN hadir tidak hanya sebagai penyedia listrik, tetapi juga sebagai mitra pembangunan yang terus bersinergi dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat. Kehadiran kami di setiap momen penting seperti ini merupakan bentuk komitmen terhadap pelayanan yang andal dan responsif,” jelas Tonny.
Dengan kehadiran tim siaga dan dukungan penuh dari PLN, kegiatan pagelaran seni berlangsung lancar tanpa kendala kelistrikan, sekaligus memperkuat sinergi antara PLN dan pemerintah daerah dalam mewujudkan pelayanan publik yang prima. (Red/*)