KOTA BEKASI – Setelah sekitar 10 tahun merasa diabaikan oleh pemerintah setempat, Perumahan Puri Kapin Persada (PKP) 2, Kelurahan Jatibening Baru, Kecamatan Pondok Gede, Kota Bekasi, akhirnya dapat perhatian dari pemerintah setempat, dengan diadakannya bulan bakti gotong royong oleh Kecamatan setempat di Perumahan tersebut, Sabtu (1/6/2024).
Hal tersebut diungkapkan oleh Bima, warga setempat, dan mengatakan bahwa, sekitar tahun 2020 plengsengan sungai di sekitar Perum PKP2 sempat jebol karena terjadi musibah banjir. Pada saat itu, yang membangun adalah hasil patungan antar warga.
Saat ini, dirinya mengaku, mengapresiasi atas respon Camat Pondok Gede, Lurah Jatibening Baru, serta Seluruh Pengurus dan jajaran di RT04 RW 04 Kelurahan Jatibening Baru.
“Terimakasih Bapak Camat Pondok Gede, dan Lurah Jatibening Baru, Serta Seluruh Pengurus RT04 RW 04 atas kunjungan di wilayah,” pungkasnya.
Suharto, selaku Ketua Forum Komunikasi Rukun Warga (FKRW) se-Kelurahan Jatibening Baru menyampaikan apresiasinya terhadap Pemerintah dan warga, untuk kerjasama membangun wilayah.
“Saya ucapkan terima kasih, atas kunjungan Pak Camat Pondok Gede, Lurah Jatibening Baru, Pengurus RT, RW dan juga masyarakat, atas kerjasamanya membangun wilayah lebih baik lagi,” paparnya

Camat Pondok Gede, Zainal Abidin Syah, ST MM menyampaikan, dalam kegiatan Bulan Bakti Gotong Royong saat ini, pihaknya bersama pemerintah kelurahan setempat bersama warga, membersihkan taman, sungai dan lingkungan yang ada di perum PKP 2 tersebut.
“Saat ini kita kerja bakti bersama warga, membersihkan taman dan lingkungan, juga sungai di Puri Kapin Persada 2 (PKP2) bersama lembaga Pemberdayaan Masyarakat (LPM),” ucap Zainal Abidin, Kepada Fakta Hukum.
Dalam kesempatan tersebut, ia mengajak masyarakat dan juga seluruh stakeholder, agar menjaga lingkungan yang bersih dan sehat. (Nikko/Andy)