Polres Metro Bekasi Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Perum Wanasari

Sosialisasi Bahaya Narkoba

KABUPATEN BEKASI – Polres Metro Bekasi menggelar sosialisasi bahaya narkoba di RW 08 Perumahan Taman Wanasari Indah, Kelurahan Wanasari, Kecamatan Cibitung, Sabtu (24/1/2026).

Kegiatan tersebut dihadiri para ketua RT, pengurus RW, ibu-ibu PKK, serta remaja setempat. Materi disampaikan oleh Aiptu Ngadi Pangestu, S.H., dari Satuan Reserse Narkoba Polres Metro Bekasi, yang memaparkan jenis-jenis narkoba dan dampak penyalahgunaannya terhadap kesehatan, masa depan generasi muda, serta lingkungan sosial.

Dalam pemaparannya, Aiptu Ngadi menegaskan pentingnya peran keluarga dalam pencegahan.

“Penyalahgunaan narkoba bisa merusak kesehatan, menghancurkan masa depan, bahkan memicu tindak kriminal. Karena itu, peran orang tua dan lingkungan sangat penting untuk melakukan pengawasan sejak dini,” ujarnya.

Turut hadir Ketua RW 08 Sarju, M.Pd., Penasehat RW H. Cecep Tamsir, serta perwakilan warga RW 04 dan RW 08.
Ketua RW 08 Sarju mengapresiasi kegiatan tersebut dan berharap edukasi serupa terus dilakukan.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada Polres Metro Bekasi atas kepeduliannya memberikan edukasi kepada warga. Kegiatan seperti ini sangat bermanfaat bagi masyarakat,” katanya.

Sementara itu, H. Cecep Tamsir mengajak masyarakat meningkatkan pengawasan terhadap generasi muda agar terhindar dari penyalahgunaan narkoba.

“Mari kita bersama-sama menjaga anak-anak kita agar tidak terjerumus dalam penyalahgunaan narkoba. Pengawasan dan kepedulian kita semua sangat dibutuhkan,” tegasnya.

Melalui sosialisasi ini, masyarakat diharapkan semakin sadar dan berperan aktif menciptakan lingkungan yang aman dan bebas narkoba.

Reporter: Bambang
Editor: Adunk

Komentar

Komentar

Mohon maaf, komentar belum tersedia

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

1000008552
Polres Metro Bekasi Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Perum Wanasari 6
1000008555
Polres Metro Bekasi Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Perum Wanasari 7
1000008554
Polres Metro Bekasi Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Perum Wanasari 8
1000008557 1
Polres Metro Bekasi Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Perum Wanasari 9
1000008556
Polres Metro Bekasi Sosialisasikan Bahaya Narkoba di Perum Wanasari 10
Search