Thursday, 12 September 2024

Search
Close this search box.

Peroleh Suara Tertinggi, Ade Muksin Nahkodai PWI Bekasi Periode 2024-2027

Perwakilan dari PWI Jabar saat menyerahkan bendera kepada Ade Muksin, selaku Ketuater pilih dan KSB PWI Bekasi.

Perwakilan dari PWI Jabar saat menyerahkan bendera kepada Ade Muksin, selaku Ketuater pilih dan KSB PWI Bekasi.

KOTA BEKASI – Setelah melaksanakan pemungutan dan penghitungan suara di acara konferensi pemilihan Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Bekasi, di Gedung PWI Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat, Rabu (24/4/2024), Ade Muksin terpilih menjadi ketua PWI bekasi periode 2024-2027.

Dari total 27 anggota biasa PWI Bekasi yang mempunyai hak untuk memilih, Pemimpin Redaksi (Pemred) Fakta Hukum Indonesia, unggul dengan memperoleh sebanyak 17 Suara, sedangkan rivalnya, Zulkarnain Alregar, memperoleh 10 suara.

Ade Muksin mengucapkan terimkasih atas dukungan dan amanah yang telah diberikan kepada dirinya, sehingga terpilih menjadi pemenang di Pemilihan Ketua PWI Kota Bekasi.

“Ini, bukan hanya momen pemilihan atau kontestasi, tetapi juga awal dari suatu perjalanan yang penuh tanggung jawab dan penuh harapan,” tuturnya.

Lebih lanjut dia menyebutkan, kemenangan sebagai Ketua PWI Bekasi adalah bukan kemenangan dirinya pribadi, tapi inilah kemenangan bersama, demi PWI Bekasi lebih maju untuk kedepannya.

Advertisement
Majalah

“Sebagai pemimpin yang baru, saya menyadari betapa besarnya amanah yang telah diberikan. Ini adalah tanggung jawab yang tidak hanya terletak pada pundak saya sendiri, tetapi merupakan tanggung jawab kita bersama untuk mewujudkan visi dan misi PWI BEKASI,” kata Ade. (Red)

Komentar

Komentar

Mohon maaf, komentar belum tersedia

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait

Search